SEA Games 2023: Hari Ini, Indonesia Berpotensi Kawinkan Medali Emas di Cabang Bulu Tangkis
Advertisement
Harianjogja.com, PHNOM PENH—Tim beregu putra dan putri bulu tangkis Indonesia berpotensi kawinkan medali emas di SEA Games 2023, Kamis (11/5/2023). Saat ini baik beregu putra dan putri Indonesia sama-sama melaju ke partai final yang digelar hari ini.
BACA JUGA: SEA Games 2023: Atasi Filipina, Tim Beregu Putri Indonesia Melaju ke Final
Advertisement
Tim beregu putra Indonesia memperoleh tiket ke final usai menyingkirkan Singapura. Pada partai final, Indonesia akan bertemu dengan Malaysia, di Morodok Techo Stadium pukul 15.00 WIB.
Adapun penentu lolosnya beregu putra Indonesia ke final adalah Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan yang mengalahkan Nge Joo Jie/Johann Prajogo dengan skor 21-18 dan 21-16.
Sementara tim beregu putri Indonesia akan bertemu dengan Thailand pada partai final, siang ini. Tim putri Indonesia melaju ke final usai menang atas Filipina. Adapun penentu kelolosan beregu putri Indonesia ke final adalah Ester Nurumi Tri Wardoyo yang menang atas Maria Bianca dengan skor 21-19 dan 21-9. Atas hasil tersebut, Indonesia pun menekuk Filipina dengan skor 3-0.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Pilkada Sumut Memanas, Bobby dan Eddy Sama-Sama Dilempari Botol
Advertisement
Menikmati Keindahan Teluk Triton Kaimana, Tempat Wisata Unggulan di Papua Barat
Advertisement
Berita Populer
- Sedang Dirobohkan, Begini Penuturan Warga Sekitar tentang Bangunan Gama Bookstore
- Revitalisasi Taman Affandi Sudah 75%, Beragam Tanaman Mulai Ditanam
- Banyak Jalan Gelap, Bantul Masih Butuh Ribuan LPJU
- Berpotensi Banjir di Musim Hujan, DPUPESDM DIY Terjunkan Petugas Amankan Saluran Air
- BEDAH BUKU: Melalui Buku, Warga Diajak Memulai Bisnis Kuliner
Advertisement
Advertisement