Advertisement
Pemain Keturunan Jepang, Seiya Da Costa Mundur dari Arema FC

Advertisement
Harianjogja.com, MALANG—Keputusan besar diambil oleh Seiya Da Costa ditengah berjalannya kompetisi Liga 1 2023-2024. Pemain keturunan Jepang itu memilih untuk mundur dari tim Arema FC dengan alasan pribadi.
BACA JUGA: Arema FC Kesulitan Cari Penyerang Lokal
Advertisement
Keputusan Seiya untuk mundur dari Arema FC tersebut tidak lepas dari urusan pribadi yang mengharuskannya untuk tinggal di Jepang dan itu sudah dipikirkan matang-matang.
"Ini adalah salah satu keputusan besar dalam hidup saya yang harus saya lakukan," ungkap pemain jebolan Akademi Arema ini, dikutip dari laman resmi AremaFC, Selasa (11/7/2023).
Seiya menyebutkan bahwa pencapaiannya untuk bisa bergabung dengan tim Arema FC adalah sebuah pengalaman luar biasa.
"Di sepak bola tidak boleh ada kata puas, tapi bagi saya ini adalah pengalaman yang luar biasa," jelasnya.
Atas pengalamannya selama bergabung dengan Arema FC, Seiya mengucapkan terimakasih sebesar-besarnya.
"Saya sampaikan terimakasih kepada manajemen, tim pelatih dan Aremania atas dukungannya kepada saya yang memberikan pengalaman yang luar biasa," ungkapnya.
Terkait keputusan Seiya ini, manajemen Arema FC sudah melakukan pembicaraan dengan pemain yang mengawali karir profesionalnya pada 2020 ini.
“Ya, untuk Seiya kita sudah bertemu dan berdiskusi. Itu sudah menjadi keputusan dan kita menghormati, untuk urusan berkaitan dengan kontrak juga sudah diselesaikan,” ungkap Manajer Tim Arema FC, Wiebie Dwi Andriyas.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Mumpung Libur Lebaran, Pemda Diminta Memaksimalkan Potensi Wisata di Daerahnya
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Arus Balik di Kulonprogo Mulai Meningkat, Ini Rekayasa Lalu Lintas yang Diterapkan
- Simak Jadwal KRL Jogja Solo Selama Libur Lebaran, Berlaku hingga 13 April 2025
- Rute dan Jadwal Bus Trans Jogja ke Tempat-Tempat Wisata
- Khusus Libur Lebaran hingga 13 April 2025, Berikut Jadwal KRL Solo Jogja dari Stasiun Palur Sampai Tugu Jogja
- Hanya Khusus Libur Lebaran 2025, Berikut Jadwal KA Prameks Jogja-Kutoarjo PP
Advertisement
Advertisement