Advertisement

Promo November

Cetak Satu-satunya Gol Kemenangan Perdana MU di Liga Champions, Begini Komentar Maguire

Newswire
Rabu, 25 Oktober 2023 - 17:47 WIB
Arief Junianto
Cetak Satu-satunya Gol Kemenangan Perdana MU di Liga Champions, Begini Komentar Maguire Harry Maguire. - Instagram @harrymaguire93

Advertisement

Harianjogja.com, JAKARTA—Laga pekan ketiga Liga Champions yang digelar Rabu (25/10/2023) dini hari WIB antara Manchester United vs Copenhagen berakhir dengan kemenangan tuan rumah dengan skor 1-0.

Satu-satunya gol kemenangan Manchester United di laga yang digelar di Old Trafford itu dicetak oleh Harry Maguire di menit ke-72.

Advertisement

Harry mengatakan gol kemenangan yang ia cetak tersebut merupakan momen besar baginya dan juga tim.

“Itu adalah momen besar bagi saya sendiri. Tetapi yang lebih penting, momen besar bagi tim,” ucap Maguire, dilansir dari laman resmi klub, Rabu.

Harry mencetak gol tunggal itu setelah menerima umpan Christian Eriksen. Gol itu adalah gol pertama Maguire di musim ini dari enam penampilan di semua kompetisi dan juga wujud balasan kepercayaan yang diberikan kepada pelatih Erik ten Hag yang sempat memarkirnya pada awal-awal musim.

BACA JUGA: Berikut Jadwal Liga Champions Matchday 2: Napoli vs Real Madrid, Dortmund vs Milan

Untuk Setan Merah, kemenangan ini menjadi yang pertama di Liga Champions dan menghidupkan kembali asa untuk lolos ke babak 16 besar setelah dari dua laga pertama, melawan Bayern Muenchen dan Galatasaray mengalami kekalahan.

“Dan itu hanya soal umpannya [Eriksen] yang memudahkan saya untuk menyundulnya. Saya hanya tahu bahwa saya harus mencapai target dari jarak yang sangat dekat. Rasanya luar biasa bisa mencetak gol,” ucap Maguire.

Dalam kesempatan yang sama, pesepak bola 30 tahun itu juga mengomentari penampilan apik dari kiper Andre Onana yang melakukan empat penyelamatan, termasuk menahan tendangan penalti Copenhagen di menit-menit akhir laga.

“Jadi saya tahu ini adalah momen besar baginya. Dan ini bukan hanya penyelamatan penalti, ini adalah penyelamatan penalti berstandar tinggi. Ini adalah penyelamatan yang bagus. Saya sangat senang untuknya,” ujar Maguire.

Kemenangan ini membawa The Reds Devils naik ke peringkat ketiga klasemen sementara Grup A dengan 3 poin, terpaut satu poin dari Galatasaray di peringkat kedua dan terpaut enam poin dari Bayern Muenchen di puncak klasemen.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : antara

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Berita Lainnya

Advertisement

Harian Jogja

Berita Pilihan

Advertisement

alt

BPJS Ketenagakerjaan Tingkatkan Sinergi PLKK untuk Pelayanan Kecelakaan Kerja yang Lebih Cepat

News
| Sabtu, 23 November 2024, 05:57 WIB

Advertisement

alt

Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism

Wisata
| Selasa, 19 November 2024, 08:27 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement