Advertisement

Hadapi Mahesa Jenar, PSS Tingkatkan Aspek Permainan Kolektif Dalam Mempertahankan Bola

Catur Dwi Janati
Sabtu, 02 Desember 2023 - 19:37 WIB
Mediani Dyah Natalia
Hadapi Mahesa Jenar, PSS Tingkatkan Aspek Permainan Kolektif Dalam Mempertahankan Bola Bek Tengah PSS Sleman, Jihad Ayoub saat berhadapan dengan Persik Kediri.(Istimewa - PSS Sleman)

Advertisement

Harianjogja.com, SLEMAN—PSS Sleman membawa 21 pemain ke Stadion Jatidiri, markas PSIS Semarang untuk melakoni laga lanjutan Pekan ke-21 BRI Liga 1-2023/24. Bermain kolektif dalam mempertahankan bola menjadi aspek yang disiapkan PSS untuk menghadapi permainan Laskar Mahesa Jenar. 

Baca Juga: Ajak Riak Ingin Lanjutkan Tren Positif Super Elang Jawa

Advertisement

Penyerang anyar PSS, Ajak Riak mengutarakan hasratnya untuk meneruskan tren positif PSS yang diraih PSS dalam laga sebelumnya. Di pekan ke-20 lalu, PSS berhasil menekuk PS Barito Putera dengan skor 2-1 di Stadion Maguwoharjo.

Menjalani laga tandang pertamanya bersama Laskar Sembada pemain bernomor punggung 10 di PSS ini membeberkan sejumlah persiapan yang telah ia lakukan. 

"Ini masih awal jadi saya belum bisa melakukan perbaikan secara spesifik. Akan tetapi tentu saja kami bisa meningkatkannya secara kolektif dalam mempertahankan bola dan lebih mengontrol tempo permainan," kata Ajak pada Jumat (1/12/2023).

Baca Juga: Stadion Maguwoharjo Direnovasi, PSS Sleman Incar Beberapa Stadion di DIY dan Jateng Jadi Kandang

Dengan upaya kolektif mempertahankan bola dibarengi mengontrol tempo permainan, Ajak bersama koleganya ingin mempertahankan tren postif yang telah diraih Super Elja pada laga terakhir. Tentunya kerja keras sebagai tim menjadi salah satu aspek penting untuk mempertahankan tren positif tersebut. 

"Kami tentu ingin mempertahankan tren positif ini. Caranya adalah tentu saja dengan bekerja keras sebagai sebuah tim dan memanfaatkan poin yang kami dapatkan di pertandingan pertama kemarin," tegas Ajak.

Baca Juga: PSS Sleman Siap Habis-habisan Melawan Persis Solo di Maguwoharjo

Selain itu pemain yang membela Tim Nasional Sudan Selatan ini mengungkapkan atmosfer positif yang ada di dalam tubuh Penggawa Super Elja pasca kemenangan menghadapi PS Barito Putera pekan lalu. "Saya pikir kami semua senang bisa meraih kemenangan kemarin. Saya tahu ini sudah lama terjadi, tapi yang pasti akan lebih banyak lagi kemenangan yang akan datang dalam waktu dekat," tandasnya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Hadiri Pembukaan Olimpiade Paris 2024, Prabowo Dijamu Presiden Emmanuel Macron

News
| Sabtu, 27 Juli 2024, 13:17 WIB

Advertisement

alt

Taman Balekambang Solo Resmi Dibuka Kamis 25 Juli 2024, Segini Tarif Masuk dan Jam Operasionalnya

Wisata
| Rabu, 24 Juli 2024, 15:37 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement