Hasil Lecce vs Juventus: Skor 0-3, Si Nyonya Tua Puncaki Klasemen Sementara dengan Menggeser Inter Milan
Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Juventus sukses menggasak tuan rumah Lecce dengan skor 0-3 dalam laga Serie A giornata ke-21 di Via del Mare pada Senin dini hari.
Tiga gol kemenangan Juventus di markas Lecce seluruhnya tercipta di babak kedua. Dua gol di antaranya dicetak Dusan Vlahovic, sedangkan satu gol lainnya dari Bremer.
Advertisement
Berkat hasil ini, Juventus menggeser Inter Milan dan memuncaki klasemen sementara dengan 52 poin. Di sisi lain. Lecce tertahan di peringkat 14 dengan poin 21.
Juventus nyaris mencetak gol pada menit ke-11. Bola tandukan Weston McKennie dari sepak pojok mengarah ke gawang sebelum diblok Krstovic.
Kedua tim gagal mencetak gol hingga memasuki turun minum. Babak pertama berakhir dengan skor kacamata 0-0.
Juventus memecah kebuntuan pada menit ke-58. Vlahovic mencatatkan namanya di papan skor usai menyambut umpan lambung Cambiaso dengan tembakan setengah voli. Bola memantul ke tanah sebelum masuk ke gawang Lecce. Skor menjadi 1-0.
Vlahovic kembali menjebol gawang Lecce sepuluh menit kemudian. Penyerang 23 tahun itu memasukkan bola tandukan Weston McKennie di depan gawang. Juventus menjauh 2-0.
BACA JUGA : Hasil Liga Italia: Juventus Taklukkan AS Roma, AC Milan Amankan Kemenangan
Tim tamu menambah gol enam menit sebelum waktu normal habis. Gleison Bremer menyundul masuk bola tendangan bebas Illing-Junior. Skor 3-0 untuk Juventus menjadi hasil akhir pertandingan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Puncak Arus Mudik Liburan Natal Diprediksi Terjadi pada 24 Desember
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- KPU Bantul Mulai Mendistribusikan Undangan Nyoblos di Pilkada
- KPU Bantul Pastikan Pemilih Tidak Memenuhi Syarat Telah Dicoret dari DPT
- KPU Sleman Memprediksi Pemungutan dan Perhitungan Suara di TPS Rampung Maksimal Jam 5 Sore
- Indeks Masih Jomplang, Penguatan Literasi Keuangan Sasar Mahasiswa UGM
- Undangan Memilih Pilkada Gunungkidul Didistribusikan ke 612.421 Warga
Advertisement
Advertisement