Ganda Campuran Indonesia Lolos ke Olimpiade Paris
Advertisement
Harianjogja.com, BEIJING-Ganda campuran Indonesia, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari memastikan diri memperoleh tiket ke Olimpiade Paris 2024.
Meski keduanya terhenti di babak 16 besar Kejuaraan Bulu Tangkis Asia (BAC) 2024 di Ningbo, China, Kamis (11/4/2024), tiket Olimpiade tetap menjadi milik mereka. BAC 2024 sendiri merupakan turnamen pengumpulan poin kualifikasi terakhir bagi atlet yang ingin berkompetisi di Olimpiade 2024 Paris.
Rinov/Pitha memastikan tempat di panggung olahraga terbesar sedunia itu setelah poin mereka secara matematis masuk di 16 besar daftar Race to Paris. Posisi juara Spain Masters 2024 itu pun semakin didukung dengan Hee Yong Kai Terry/Tan Wei Han Jessica (Singapura) dan pasangan Indonesia lainnya, Dejan Ferdiansyah/Gloria Emanuelle Widjaja, yang juga tersingkir di babak yang sama di BAC 2024.
BACA JUGA: Langkah Rinov/Pitha dihentikan Seo/Chae di 16 besar BAC 2024
Advertisement
Adapun Dejan/Gloria baru saja menelan kekalahan dari unggulan ketujuh asal Korea Selatan Kim Won Ho/Jeong Na Eun di babak kedua BAC 2024 dengan skor 18-21, 16-21.
Dengan kepastian dari Rinov/Pitha ini pula, bulu tangkis Indonesia meloloskan enam wakil di kelima sektor yang akan dipertandingkan pada musim panas ini. Dari sektor tunggal putra, ada Anthony Sinisuka Ginting dan Jonatan Christie, lalu diikuti oleh Gregoria Mariska Tunjung di nomor tunggal putri.
Lebih lanjut, ada peraih medali emas Olimpiade 2020 Tokyo Apriyani Rahayu yang kini berpasangan dengan Siti Fadia Silva Ramadhanti, yang menjadi wakil Indonesia pada sektor ganda putri.
Adapun, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto menjadi satu-satunya wakil Indonesia pada nomor ganda putra di Olimpiade mendatang menyusul kompatriotnya, Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri, yang menelan kekalahan di babak pertama BAC 2024.
Bagas/Fikri tidak bisa menemani Fajar/Rian karena poin mereka tidak berada di atas pasangan China Liu Yuchen/Ou Xuanyi, yang berada di peringkat delapan Race to Paris.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Bawaslu Bakal Terapkan Teknologi Pengawasan Pemungutan Suara di Pilkada 2024
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- KPU Larang Pemanfaatan Lapangan Denggung, 2 Paslon Pilkada Sleman Urung Gelar Kampanye Akbar
- Dinkes DIY Peringati HKN sekaligus Kampanyekan Pencegahan Stunting lewat Fun Run 5K
- Tarik Uang Taruhan dari 10 Orang, Pemain Judi Online asal Bantul Ditangkap Polisi
- Awasi Masa Tenang, Bawaslu Siagakan Semua Petugas Pengawas
- Selamatkan Petani karena Harga Cabai Anjlok, Pemkab Kulonprogo Gelar Bazar dengan Harga Tinggi
Advertisement
Advertisement