Pelatih Amorim Mulai Temukan Anak Kesayangan di Man United, Ini Dia Sosoknya
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Pascalaga perdana Manchester United dengan pelatih baru, Ruben Amorim kini sudah menemukan pemain kesayangannya.
Manchester United hanya bermain imbang 1-1 melawan Ipswitch Town pada Minggu, 24 November 2024 malam WIB. Penggemar menyayangkan hal tersebut lantaran ini merupakan pertandingan pertama Ruben Amorim sebagai pelatih baru Setan Merah.
Advertisement
Amorim disebut mengambil banyak risiko saat menentukan susunan pemain United pertamanya saat melawan Ipswich Town. Dia menaruh kepercayaannya pada Rashford untuk memimpin lini depan, sementara Alejandro Garnacho dan Bruno Fernandes mengisi dua peran No.10 di belakang sang penyerang.
Selama wawancara pertamanya sebagai pelatih kepala, Amorim berjanji para penggemar akan melihat "sebuah ide" melawan Ipswich dan tentu saja ada tanda-tanda harapan.
Namun, seperti biasa bagi United, mereka kesulitan dalam hal konsistensi. Akan tetapi, Bruno Fernandes disebut tampil cukup baik dalam strategi Amorim.
BACA JUGA: Datang ke Manchester United, Amorim Bawa Gerbong Pelatih Sporting
Bruno Fernandez dianggap sangat cocok dengan 3-4-3 dari sang pelatih anyar. Kapten United itu bermain penuh selama 90 menit, memulai sebagai pemain No.10 sebelum turun kembali ke lini tengah saat Rasmus Hojlund dan Joshua Zirkzee dimasukkan.
Fernandes melakukan 68 sentuhan dan menyelesaikan 47 dari 51 umpannya (92 persen). Ia melakukan tiga umpan kunci, lebih banyak dari pemain lain di lapangan. Kerja kerasnya dalam bertahan juga mengesankan dengan Fernandes memenangkan lima duel dengan satu tekel dan satu intersepsi.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Hakim Tolak Permohonan Praperadilan Tom Lembong, Begini Penjelasannya
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Harga Minyakita Meroket di Sejumlah Tempat, Pekan Ini Mendag Panggil Distributor
- Belum 100% Selesai, Lintasan Lari di Stadion Gelora Handayani Retak karena Tanah Gerak
- Festival Sastra Yogyakarta 2024: Siaga Hadapi Perubahan Dunia Sastra
- Libur Akhir Tahun, Dishub Sleman Siapkan Skema Rekayasa Arus Lalu Lintas
- Nasib 2 Cagar Budaya Kulonprogo Terdampak Tol Belum Jelas
Advertisement
Advertisement