Digelar Mulai 21 Januari 2025, Catat Detail Harga Tiket Daihatsu Indonesia Masters 2025
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Daihatsu Indonesia Masters 2025 akan kembali digelar di Istora Senayan Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta pada 21-26 Januari 2025.
Bagi Anda pencinta badminton yang berminat menonton turnamen level Super 500 ini, Ketua Panitia Pelaksana Indonesia Masters 2025, Armand Darmadji mengatakan tiket akan dijual pada 17 Desember 2024 dengan harga mulai Rp90.000.
Advertisement
Tiket dengan harga Rp90.000 adalah tiket kategori presale reguler pada babak 32 besar yang akan dimainkan pada Selasa dan Rabu. Sementara untuk harga normal, PBSI memberikan harga Rp110.000.
Sementara itu, harga tiket termahal jatuh pada laga final yang digelar pada Minggu. Tiket ini adalah tiket harga normal kategori VIP dengan harga Rp1,1 juta.
BACA JUGA: Leo dan Daniel Menang Indonesia Masters, Presiden Ucapkan Selamat
Armand mengatakan tiket yang dijual untuk Indonesia Masters 2025, harganya sama dengan yang dijual pada edisi sebelumnya, Indonesia Masters 2024.
"Pada Indonesia Masters tahun ini ada dua kategori tiket yaitu reguler dan VIP. Kami menjual presale dan normal. Namun, untuk harganya tetap sama dengan Indonesia Masters 2024. Jadi tak ada kenaikan," kata Armand pada jumpa pers Indonesia Masters 2025 di Hotel Pullman Thamrin, Jakarta, Selasa.
Lebih dari 190 atlet kelas dunia dikabarkan akan bersaing memperebutkan hadiah total yang mengesankan sebesar 475.000 dolar AS atau sekitar Rp7,5 miliar di turnamen BWF World Tour Circuit ini. Hadiah ini meningkat dari penyelenggaraan sebelumnya dengan total Rp 6,3 miliar.
Pada edisi sebelumnya, Indonesia meraih satu gelar juara melalui ganda putra Leo Rolly Carnando dan Daniel Marthin.
Berikut daftar harga tiket Indonesia Masters 2025:
Babak 32 besar (Selasa-Rabu)
Reguler
Presale: Rp90.000
Normal: Rp110.000
VIP
Presale: Rp200.000
Normal: Rp250.000
Babak 16 besar
Reguler
Presale: Rp145.000
Normal: Rp175.000
VIP
Presale: Rp300.000
Normal: Rp350.000
Perempat final
Reguler
Presale: Rp210.000
Normal: Rp250.000
VIP
Presale: Rp450.000
Normal: Rp500.000
Semifinal
Reguler
Presale: Rp320.000
Normal: Rp350.000
VIP
Presale: Rp800.000
Normal: Rp900.000
Final
Reguler
Presale: Rp410.000
Normal: Rp450.000
VIP
Presale: Rp1.000.000
Normal: Rp1.100.000
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Wacana Perampasan Aset Tanpa Pemidanaan, Hardjuno Wiwoho: Langkah Revolusioner Pemberantasan Korupsi
Advertisement
Mingguan (Jalan-Jalan 14 Desember) - Jogja Selalu Merayakan Buku
Advertisement
Berita Populer
- Jadwal Terbaru KRL Jogja-Solo Kamis 12 Desember 2024, Berangkat dari Stasiun Tugu, Stasiun Lempuyangan dan Maguwo
- Jadwal KRL Solo-Jogja Kamis 12 Desember 2024: Berangkat dari Stasiun Palur, Jebres, Stasiun Balapan dan Purwosari
- Jadwal SIM Keliling Gunungkidul Kamis 12 Desember 2024
- Jadwal Terbaru Kereta Bandara Kamis 12 Desember 2024, Berangkat dari Stasiun Tugu dan YIA
- Jadwal Terbaru Kereta Bandara Xpress Kamis 12 Desember 2024, Berangkat dari Stasiun Tugu, Wates dan YIA
Advertisement
Advertisement