Advertisement
Tanya ke KDM Soal Bonus, Adam Alis Disangka Bukan Pemain Persib Bandung

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Adam Alis, gelandang Persib Bandung ikut merayakan Pawai Juara Persib Bandung, Minggu (25/5/2025). Hanya saja, ada momen lucu yang terjadi saat Adam Alis menanyakan soal bonus kepada Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi (KDM), di menara Gedung Sate.
Di mana, Adam Alis dikira oleh Dedi Mulyadi bukanlah pemain Persib Bandung. Padahal, di tempat tersebut hanya pemain, ofisial Persib dan tamu VVIP yang bisa masuk dan menikmati euforia juara.
Advertisement
BACA JUGA: Pemprov Jabar Dorong Persib Jadi Jagoan Asia
“Pak Dedi, bonus? bonus?” kata Adam sambil mengarahkan kamera depan ponselnya, sebagaimana dilihat dari unggahan TikTok Adam Alis @adam.alis18.
Dedi menjawab singkat, “Jangan, itu hak pemain,” membuat Adam sempat kebingungan.
“Oh iya…” sahutnya pelan, seolah tak percaya dirinya tak dikenali sebagai pemain.
Momen itu sontak mengundang tawa publik. Terlebih setelah Adam memberi keterangan video: “Dikira saya kitman ya pak, bukan pemain”, disertai emotikon tertawa.
Kitman adalah staf perlengkapan tim sepak bola.
Tak hanya di TikTok, video serupa juga diunggah Adam ke Instagram pribadinya @adamalis93.
Dalam unggahan lain, ia bahkan menyindir dirinya sendiri lewat video berbaring sambil melamun dengan latar suara Dedi berkata, “Jangan, itu hak pemain.”
Terlepas dari insiden lucu tersebut, Dedi Mulyadi akhirnya mengumumkan bonus Rp2 miliar untuk Persib Bandung.
“Ini dari saya Rp1 miliar, dan saya tugaskan Pak Sekda untuk koordinasi tambahan Rp1 miliar dari para pejabat Pemprov Jabar. Jadi totalnya Rp2 miliar,” ucap Dedi Mulyadi.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

OTK Bakar 3 Unit Bangunan Perkantoran di Puncak Jaya Papua, dari DPRD, Dinkes hingga Kemenag
Advertisement

Lion Air Buka Penerbangan Langsung YIA-Tarakan, Pariwisata Jogja Diproyeksikan Kian Maju
Advertisement
Berita Populer
- Jadwal KRL Solo-Jogja Hari Ini Jumat 20 Juni 2025: Dari Stasiun Palur, Jebres, Balapan, Purwosari hingga Ceper Klaten
- Jadwal SIM Keliling Gunung Jumat 20 Juni 2025: Hari Ini Terminal Dhaksinarga
- Jadwal Kereta Bandara YIA Hari Ini Jumat 20 Juni 2025, Berangkat dari Stasiun Tugu dan YIA
- Jadwal SIM Keliling Polda DIY Jumat 20 Juni 2025
- Jadwal Kereta Api Prameks Hari Ini Jumat 20 Juni 2025
Advertisement
Advertisement