Advertisement
Hasil India Open 2026: Putri KW Tembus Perempat Final
Tunggal putri Indonesia, Putri Kusuma Wardani. - JIBI
Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Putri Kusuma Wardani melangkah ke perempat final India Open 2026 usai menundukkan wakil Denmark, Line Kjaersfeldt.
Bertanding di Indira Gandhi Arena, New Delhi, India, Kamis (15/1/2026) sore, Putri KW menang dengan skor 15-21, 21-9, dan 21-18. Kemenangan ini sekaligus menjaga asa Indonesia di turnamen level Super 750 tersebut.
Advertisement
Hasil ini menjadi bukti daya juang tinggi Putri KW. Pada gim pembuka, Putri sebenarnya tampil agresif sejak reli awal dengan menekan lewat tempo cepat. Namun, Line Kjaersfeldt bermain lebih efektif dalam memanfaatkan celah pertahanan Putri.
Kejar-kejaran angka terjadi hingga pertengahan laga. Wakil Denmark tersebut unggul 11-7 saat interval dan menjaga konsistensi permainannya hingga menutup gim pertama dengan kemenangan 21-15 atas Putri.
BACA JUGA
Memasuki gim kedua, Putri Kusuma Wardani mengubah strategi dengan bermain lebih tenang dan terukur. Ia tidak lagi memaksakan serangan, melainkan memilih untuk mengatur reli demi reli dengan sabar.
Strategi tersebut berbuah manis. Putri unggul 11-8 pada interval dan terus mencetak poin beruntun setelah jeda. Dominasi penuh diperlihatkan Putri dengan menutup gim kedua lewat skor telak 21-9, sekaligus memaksa pertandingan berlanjut ke babak penentuan (rubber game).
Pada gim ketiga, tensi pertandingan kembali meningkat. Putri memanfaatkan kombinasi pukulan menyilang dan smash keras untuk terus menekan lawan. Upaya ini membuahkan keunggulan signifikan 11-4 saat interval gim ketiga.
Meski Line Kjaersfeldt sempat berusaha mengejar dan memperkecil ketertinggalan, Putri tetap menjaga fokus di poin-poin kritis. Putri akhirnya mengunci kemenangan gim ketiga dengan skor 21-18.
Hasil ini memastikan langkah Putri Kusuma Wardani ke babak delapan besar India Open 2026, di mana ia akan menghadapi lawan yang lebih berat untuk memperebutkan tiket semifinal.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
Advertisement
Advertisement






