Advertisement

MADURA UNITED VS BHAYANGKARA FC : Preview dan Prediksi

Jumali
Kamis, 08 November 2018 - 08:55 WIB
Jumali
MADURA UNITED VS BHAYANGKARA FC : Preview dan Prediksi Bek PS Tira asal Korea Selatan Kim Sang Min (hijau) saat melawan Madura United beberapa waktu lalu di Stadion Sultan Agung Bantul - Harian Jogja/Jumali

Advertisement

Harianjogja.com, PAMEKASAN - Pertandingan menarik bakal tersaji saat Madura United berjumpa dengan Bhayangkara FC di pekan ke-30 Liga 1 2018 di Stadion Ratu Pamelingan, Pamekasan, Jumat (9/11/2018). Kedua kesebelasan mengincar poin demi ambisi meringsek ke papan atas klasemen.

Madura United yang kini menempati peringkat ke-6 dengan 43 poin berpeluang menggeser Bali United di posisi keempat jika mereka mampu meraih kemenangan atas Bhayangkara FC. Sebaliknya, Bhayangkara FC yang berada di posisi kelima berpeluang naik ke posisi ke-4 jika mampu meraih kemenangan pada pertandingan kali ini.

Advertisement

Namun, pertemuan kedua kesebelasan kali ini membuka kenangan kurang baik bagi Madura United. Tahun lalu, tim Sape Kerab tersebut berpeluang juara Liga 1 2017. Namun, karena dipermalukan dengan skor 1-3 dari Bhayangkara, maka Bhayangkara kemudian mengunci gelar juara kompetisi kasta tertinggi Indonesia itu.

Pelatih Madura United Gomes de Oliveira berharap para pemain melupakan kenangan pahit tersebut.

“Saya selalu katakan terhadap pemain agar semangat dan memenangkan pertandingan besok tanpa kartu merah,” kata pelatih asal Brasil tersebut.

Sementara pelatih Bhayangkara FC Simon McMenemy mengatakan meski tidak akan diperkuat oleh tiga pilar andalannya, Muhammad Hargianto, Putu Gede, dan Awan Setho, karena memenuhi panggilan timnas Indonesia di Piala AFF 2018. Namun, sejumlah strategi telah disiapkan. Bahkan persiapan matang sudah dilakukan Bhayangkara FC untuk menyongsong partai ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Firli Bahuri Tidak Ditahan, Ini Penjelasan Kadiv Humas Polri

News
| Kamis, 07 Desember 2023, 19:07 WIB

Advertisement

alt

Cari Tempat Seru untuk Berkemah? Ini Rekomendasi Spot Camping di Gunungkidul

Wisata
| Rabu, 06 Desember 2023, 20:27 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement