Advertisement
Prediksi Bremen Vs Bayern Munchen: Menang, Bayern Juara

Advertisement
Harianjogja.com, BREMEN—Werder Bremen adalah tim Bundesliga yang selalu menjadi sasaran empuk Bayern Munich beberapa tahun terakhir. Bagaimana tidak, Bremen selalu keok dalam 21 pertemuan beruntun melawan Bayern sejak 2010! Kali terakhir Bremen mempermalukan Die Roten terjadi 12 tahun silam saat tim itu masih diperkuat pemain macam Mesut Ozil, Diego hingga Per Mertesacker.
Kala itu Bremen berpesta dengan skor 5-2 di Munich. Setelahnya klub berjuluk Die Werderaner ini selalu menjadi bulan-bulanan. Lantas, bisa apa Bremen menghalangi pesta di depan mata Bayern di Weserstadion, Rabu (17/6) dini hari WIB. Ya, Joshua Kimmich dkk. hanya butuh satu kemenangan lagi untuk menyegel gelar musim ini sekaligus trofi Bundesliga kedelapan secara beruntun. “Kami ingin menyelesaikan pekerjaan pada Selasa [16/6, waktu setempat]. Itulah tujuan kami,” ujar Pelatih Bayern, Hansi Flick, seperti dilansir Bundesliga, Senin (15/6/2020).
Advertisement
Meraih gelar Bundesliga secepatnya memang bakal menjadi motivasi tambahan bagi The Bavarians dalam mengejar treble winners. Ini mengingat mereka masih berpeluang menjuarai Liga Champions serta DFB Pokal musim ini. Misi membekuk Bremen mestinya bakal mudah mengingat lawan yang dihadapi berada di zona merah. Bayern juga akan kembali diperkuat Robert Lewandowski dan Thomas Muller yang di laga sebelumnya absen karena akumulasi kartu. Lewandowski telah mencetak 30 gol di Bundesliga musim ini dan hanya butuh satu gol untuk mempertajam catatan terbaiknya di liga.
Kembalinya dua pilar itu jelas membuat Bayern makin tak tertahankan untuk memenangi 11 laga terakhir di Bundesliga sekaligus menyegel trofi kompetisi ke-30 sepanjang sejarah klub. Dengan tambahan tiga poin, Bayern akan unggul 10 poin dari Borussia Dortmund. Selisih itu mustahil dikejar rivalnya itu dengan hanya tiga laga tersisa. “Kami memiliki laju penampilan yang bagus dan ingin meneruskan rentetan kemenangan kami,” imbuh Flick.
Namun Bayern sejatinya tak boleh terlalu percaya diri. Josh Sargent dkk. berpotensi memberi daya kejut setelah pekan lalu menggilas Paderborn dengan skor 5-1. Bremen juga lumayan menanjak dengan meraup 10 poin dari 18 poin maksimal belakangan ini. Mereka diyakini akan tampil habis-habisan untuk melepaskan diri dari zona degradasi. Posisi Bremen terpaut tiga angka dari Mainz 05 di zona aman. “Tidak ada alasan untuk melalui hal itu [kemenangan atas Paderborn] dengan euforia. Kami belum memenangi apa-apa saat ini dan kami masih berada di zona degradasi,” kata Pelatih Bremen, Florian Kohfeldt.
Bayern wajib waspada dengan gelandang asal Belanda, Davy Klaassen, yang telah mengemas enam gol untuk Bremen. Belakangan eks pemain Ajax Amsterdam itu tampil moncer dan menjadi motor serangan tim.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Solopos
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Cegah Kecelakaan, Pemkab Bagikan Traffic Cone untuk 72 Sekolah di Sleman
Advertisement

Cari Tempat Seru untuk Berkemah? Ini Rekomendasi Spot Camping di Gunungkidul
Advertisement
Berita Populer
- Ribuan Milenial dan Gen-Z Jogja Berkumpul Beri Dukungan Prabowo Gibran
- Cuaca DIY 11 Desember 2023: Sleman dan Gunungkidul Berpotensi Hujan di Sore hingga Malam Hari
- Pengalaman Menginap yang Berkesan di THE 101 Yogyakarta Tugu
- Ada Pemeliharaan Jaringan, Sejumlah Wilayah di Sleman Hari Ini Mati Lampu
- Jadwal KRL Jogja Solo 11 Desember 2023, dari Stasiun Tugu hingga Klaten
Advertisement
Advertisement