Advertisement

Bernilai Rp578 Miliar, Benzema Jadi Rebutan MU dan PSG

Taufan Bara Mukti
Rabu, 14 Desember 2022 - 15:47 WIB
Arief Junianto
Bernilai Rp578 Miliar, Benzema Jadi Rebutan MU dan PSG Karim Benzema (kiri) dan Lionel Messi. - JIBI

Advertisement

Harianjogja.com, JAKARTA — Manchester United dan Paris Saint-Germain sama-sama mengajukan penawaran kepada penyerang Real Madrid asal Prancis, Karim Benzema.

Menurut media Spanyol pada Selasa (13/12/2022), Setan Merah sedang putus asa untuk membeli striker baru pada jendela transfer Januari 2023 setelah Cristiano Ronaldo meninggalkan klub.

Advertisement

BACA JUGA:  Simak! Ini Barang Paling Laris saat Ramadan-Lebaran versi Tokopedia

Pelatih Erik ten Hag memusatkan perhatian pada jendela transfer mengingat saat ini hanya punya pilihan penyerang Marcus Rashford dan Anthony Martial yang rentan cedera. 

Media Spanyol kini mengaitkan Benzema yang kontraknya dengan Real Madrid habis pada musim panas mendatang dengan transfer gratis ke United setelah Madrid hanya akan menawarkan kontrak baru selama satu tahun kepada pemain internasional Prancis itu.

BACA JUGA: Hadapi Prancis Dini Hari Nanti, Ini 3 Fakta Menarik Pelatih Maroko

Media Spanyol Nacional mengklaim bahwa pembicaraan antara perwakilan Benzema dan Presiden Real Madrid Florentino Perez terhenti karena dia sangat berisiko kehilangan penyerang bintangnya.

Benzema saat ini memegang gelar Ballon d'Or setelah mencetak 44 gol dalam 46 pertandingan musim lalu. Dia akan dapat berbicara dengan klub lain mulai 1 Januari 2023.

Dia saat ini memiliki dua tawaran di atas meja dari United dan PSG dengan Setan Merah. Nacional menyebutkan bahwa United telah menawarkan 'gaji fantastis' kepada Benzema setelah menghemat banyak karena kepergian Ronaldo. Syaratnya, gajinya jauh lebih tinggi daripada yang dia terima saat ini di Madrid.

Tidak disebutkan detail jumlah gaji yang ditawarkan United. Pemain yang lahir di Lyon dari orang tua Aljazair itu dikontrak Madrid pada 2009 dengan senilai 31,5 juta paun.

Situs Transfermarkt menyebutkan nilai Benzema di pasar transfer adalah 35 juta euro atau sekitar Rp578 miliar.

United menjamin Benzema akan menjadi starter. Jika jadi ke United, Benzema akan bergabung dengan mantan rekan setimnya di Real Madrid, Casemiro dan Raphael Varane, di Old Trafford.

Adapun laporan di The Athletic mengungkapkan bahwa United bersiap untuk menabung 15-30 juta poundsterling selama enam bulan ke depan setelah Ronaldo meninggalkan klub pada bulan lalu.

BACA JUGA:  Kementerian BUMN Bersama Telkom Bagikan 1000 Paket Sembako Murah di Batulicin

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : JIBI/Bisnis.com

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Pembangunan Tol Semarang-Demak Dipercepat, Kementerian PUPR Siapkan Rp1,1 Triliun Uang Ganti Rugi

News
| Kamis, 08 Juni 2023, 21:57 WIB

Advertisement

alt

Restoran Jepang Sajikan Mi yang Lebarnya Mencapai 12 Sentimeter, Begini Cara Memakannya

Wisata
| Rabu, 07 Juni 2023, 23:07 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement