Advertisement
Vitinho Absen Bela PSIS Semarang saat Dijamu Bhayangkara FC Sore Ini

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—PSIS Semarang tidak akan diperkuat oleh satu pemain asingnya, Vitinho, saat dijamu Bhayangkara FC pada lanjutan Liga 1 2022/2023, di Stadion Wibawa Mukti, Bekasi, sore ini. Vitinho absen setelah mengalami cedera hamstring saat laga melawan Persita Tangerang, Sabtu (25/2/2023) lalu.
BACA JUGA: Lengkapi Slot Asing, PSIS Semarang Rekrut Vitinho
Advertisement
"Kondisi Vitinho kemarin kita tarik keluar lapangan karena ada keluhan nyeri pada paha belakang atau hamstring, hari ini dia masih mengeluhkan rasa sakit,” kata dokter tim PSIS, Muhammad Hovi dikutip dari laman resmi PSIS Semarang, Selasa (28/2/2023).
"Insyaallah besok akan kita lakukan periksaan lanjut MRI atau USG otot dirumah sakit dan kita akan konsultasikan ke dokter ortopedi dan kemungkinan besar akan absen melawan Bhayangkara FC," sambungnya.
Hovi berharap agar penggemar PSIS untuk mendoakan kesembuhan Vitinho. Apalagi, ia merupakan sosok penting di lini serang Laskar Mahesa Jenar.
"Mohon doanya untuk seluruh pendukung PSIS supaya Vitinho segera pulih dan bermain lagi,” ucap Hovi.
Sementara pelatih PSIS Semarang, Gilbert Aguis mengungkapkan telah menyiapkan strategi dan pemain untuk pertandingan sore ini. "Tnggal bagaimana besok berusaha memenangkan pertandingan lawan Bhayangkara," kata Gilbert.
"Beberapa pemain asing mereka sangat baik seperti Meier dan Ales itu bisa menimbulkan masalah bagi kami, mudah mudahan kita bisa mengatasi masalah itu, satu hal yang kami lihat Bhayangkara juga tim yang sangat baik," katanya.
PSIS Semarang saat ini menempati peringkat ke-9 dengan 35 poin, atau berada satu tingkat dari Bhayangkara FC di peringkat ke-8 dengan 35 poin.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Polri Klaim Selesaikan 3.326 Kasus Premanisme dalam Operasi Serentak
Advertisement

Jembatan Kaca Seruni Point Perkuat Daya Tarik Wisata di Kawasan Bromo
Advertisement
Berita Populer
- Jalan Tegalsari-Klepu Kokap Penghubung YIA-Borobudur Hanya Diperbaiki 4 Kilometer, Ini Alasannya
- Pendaftar Sekolah Rakyat Sonosewu dan Purwomartani Tembus 700 Orang, Dinsos Gelar Verifikasi Lapangan
- Cak Imin Resmikan SPPG BUMDes Tridadi Sleman
- Warga Kasihan Jadi Korban Penipuan Modus Balik Nama Sertifikat
- Viral Video Kritik Layanan Uji Kir Bantul, Dishub Bantah dan Ungkap Fakta Lapangan
Advertisement