FIFA Matchday Indonesia Vs Argentina: STY Pastikan Hanya 1 Pemain Cedera
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Jelang laga timnas Indonesia vs Argentina, pelatih Shin Tae-yong memastikan anak asuhnya dalam kondisi baik. Timnas Indonesia akan melakoni laga FIFA Matchday melawan Argentina di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senin (19/6/2023).
Melawan juara dunia Argentina, pelatih Indonesia, Shin Tae-Yong (STY), menyebut timnya dalam keadaan sangat baik. Hanya saja, satu pemain yaitu Sandy Walsh masih dalam kondisi cedera.
Advertisement
BACA JUGA : FIFA Match Day, Main Imbang Lawan Palestina Jadi Modal
"Persiapan sangat baik, kondisi pemain pun baik semua kecuali Sandy Walsh yang cedera dan sedang menjalani pemulihan. Selain Sandy sisa pemain kondisi baik," kata Shin Tae-yong saat konferensi pers di GBK, Minggu (18/6/2023).
Terkait target melawan Argentina, STY mengatakan dirinya tidak ada target spesial. Hanya saja, STY berharap timnya dapat menemukan komposisi terbaik untuk berlaga di Piala Asia 2023.
STY menyebut laga kontra Argentina akan sangat berguna bagi Tim Garuda, sebab Tim Tango membawa skuad terbaik meskipun tanpa Lionel Messi, Angel Di Maria, dan Nicolas Otamendi.
"Kita perlu bantuan besar sebelum Piala Asia. Pemain juga dengan bertanding melawan Argentina dapat belajar dari mereka. Dengan pertandingan ini kita bisa tahu tim seperti apa dan bisa menentukan arah ke depannya seperti apa," ucapnya.
BACA JUGA : Messi Dikabarkan Tidak Main di Fifa Match Day Indonesia
Soal ketidakhadiran Messi, eks pelatih timnas Korea Selatan ini menanggap tim Argentina tidak hanya satu pemain saja. Skuad timnas Argentina diisi pemain dengan kualitas di atas rata-rata dan tidak hanya mengandalkan individu pemain.
"Yang namanya tim nomor satu, pasti semua pemain Argentina memang bagus dalam bermain. Jadi permainan sepak bola seperti itu, satu pemain saja tidak akan bisa membuat tim jadi juara dunia," ujar STY.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Puncak Arus Mudik Liburan Natal Diprediksi Terjadi pada 24 Desember
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Liga 1 Besok, PSS Jamu PSBS Biak, Ini Head to Head Kedua Tim
- KPU Bantul Mulai Mendistribusikan Undangan Nyoblos di Pilkada
- KPU Bantul Pastikan Pemilih Tidak Memenuhi Syarat Telah Dicoret dari DPT
- KPU Sleman Memprediksi Pemungutan dan Perhitungan Suara di TPS Rampung Maksimal Jam 5 Sore
- Indeks Masih Jomplang, Penguatan Literasi Keuangan Sasar Mahasiswa UGM
Advertisement
Advertisement