Advertisement
Hasil Pramusim Jadi Motivasi PSS Sleman

Advertisement
Harianjogja.com, SLEMAN—Pelatih PSS Sleman Marian Mihail mengungkapkan jika hasil buruk di pramusim telah menjadi motivasi bagi timnya untuk meraih kemenangan pada laga perdana atas Bali United.
BACA JUGA: PSS Sleman Raih Kemenangan di Laga Perdana
Advertisement
Pria berusia 65 tahun mengakui tuntutan untuk bermain bagus dan meraih kemenangan di kandang saat Pramusim sempat membuat timnya mengalami tekanan.
"Hal tersebut akhirnya kami akhiri dengan meraih kemenangan pada laga tandang. Sebagai tim tamu, kami ingin bermain bagus untuk meraih hasil maksimal tentunya meraih kemenangan,” katanya dikutip dari keterangan tertulis, Selasa (4/7/2023).
“Itulah yang membuat saya begitu bahagia kepada para pemain. Selamat kepada para pemain yang telah berjuang meraih kemenangan ini,” sambungnya.
Kemenangan skuat Laskar Sembada dari Bali United FC di laga tandang memberikan keyakinan coach Mihail bahwa etos kerja keras dan disiplin menjadi modal utama untuk meraih prestasi yang bagus dari musim lalu.
“Dari pendapat saya pribadi, tim PSS lebih baik dari tim yang dulu saya latih. Saat ini, PSS berada dalam arah yang benar. Kami terus bekerja keras untuk meraih pencapaian yang kami inginkan,” ungkapnya.
Mengenai evaluasi untuk para pemain PSS dari pertandingan kontra Serdadu Tridatu, Mihail menyatakan para pemainnya telah menjalankan instruksi dengan baik. Menurutnya, Ricky Cawor dan kolega bermain dengan bagus dan pantas mendapatkan kemenangan.
“Kami baru saja melewati pertandingan yang berat dengan kemenangan. Saya akui, ada sedikit faktor keberuntungan. Bagi saya, keberuntungan akan datang memberikan pertolongan kepada pemain yang bekerja keras menciptakan peluang mencetak gol dan berani memberikan perlawanan hebat di sebuah pertandingan,” pungkasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Menteri PU Targetkan 66 Sekolah Rakyat Dapat Diresmikan Prabowo Juli 2025
Advertisement

Jembatan Kaca Seruni Point Perkuat Daya Tarik Wisata di Kawasan Bromo
Advertisement
Berita Populer
- Viral Video Kritik Layanan Uji Kir Bantul, Dishub Bantah dan Ungkap Fakta Lapangan
- Kenaikan Suhu Bumi Memperparah Kondisi Penderita Lupus
- Frekuensi Perjalanan Kereta Api Lebih Padat pada Libur Waisak, KAI Daop 6 Jogja Himbau Masyarakat Berhati-hati
- Warga Tangkap Terduga Pelaku Pelecehan Seksual Anak di Semin Gunungkidul
- Petugas BPBD Bantul Evakuasi Pekerja yang Tersengat Listrik di Banguntapan
Advertisement