Advertisement

Promo November

Hasil Final Piala AFF U-23: Indonesia Runner Up, Dikalahkan Vietnam Lewat Adu Penalti

Andhika Anggoro Wening
Sabtu, 26 Agustus 2023 - 23:37 WIB
Sunartono
Hasil Final Piala AFF U-23: Indonesia Runner Up, Dikalahkan Vietnam Lewat Adu Penalti Timnas Indonesia di Piala AFF U-23 - PSSI

Advertisement

Harianjogja.com, JAKARTA—Hasil Final Piala AFF U-23, Indonesia gagal menjadi juara setelah ditekuk Vietnam lewat drama adu penalti usai bertanding sama kuat 0-0 hingga laga usai. Dalam pertandingan yang digelar di Rayong Provice Stadium, Sabtu (26/8/2023), Indonesia dan Vietnam sama-sama saling jual beli serangan.

Indonesia mendapat peluang pertama di pertandingan ini pada menit 13 lewat Beckham Putra. Namun sepakan Beckham usai melewati empat pemain masih terlalu lemah dan melenceng dari gawang Vietnam. Vietnam langsung mencoba menyerang pertahanan Indonesia lewat sisi sayap usai diserang oleh skuad Shin Tae-yong.

Advertisement

Indonesia kembali mendapat peluang emas pada menit 17, namun Abdul Rahman yang sudah berdiri bebas tidak bisa menceploskan bola hasil umpan dari Haykal Alhafiz di sisi sebelah kiri.

BACA JUGA : Final Piala AFF U-23: Kiper Timnas Indonesia Ernando Ari Gagalkan Penalti Vietnam

Rifky Dwi Septiawan nyaris menjebol gawang Vietnam lewat tendangan bebas pada menit 23, namun kiper Quan Van Chian tampil gemilang dengan menepis ke luar lapangan.

Vietnam mendapat hadiah penalti pada menit 32 setelah wasit menganggap Alfeandra Dewangga melanggar Nguyen Minh Quang.

Namun penendang Vietnam, Dinh Xuan Tien, gagal memanfaatkan peluang emas tersebut setelah kiper Indonesia, Ernando Ari tampil heroik dengan menepis bola yang mengarah ke kanan.

Ernando kembali menyelamatkan gawang Indonesia setelah menepis secara akrobatik tendangan sudut yang berbahaya dari Vietnam.

Hingga babak pertama selesai, skor Indonesia vs Vietnam dalam final Piala AFF U023 masih imbang 0-0.

Masuk di babak kedua, Vietnam mulai menyerang pertahanan Indonesia. Sedangkan pelatih Garuda Muda, Shin Tae-yong memasukkan Ramadan Sananta dan Kelly Stroyer guna mendobrak pertahanan Vietnam.

Vietnam mendapat kesempatan menjebol gawang Indonesia pada menit 67 dan 69, namun kiper Indonesia, Ernando Ari bisa menggagalkan peluang tersebut.

BACA JUGA : Final Piala AFF 2023, Menpora Optimistis Indonesia Juara

Indonesia berbalik menyerang pertahanan Vietnam pada menit 75. Berawal dari serangan balik yang berbuah tendangan bebas, sepakan keras Sananta yang meluncur deras membentur mistar gawang atas Vietnam.

Semenit kemudian giliran Ernando yang lagi-lagi menggagalkan peluang Vietnam pada menit 76.

Indonesia terus menyerang di 10 menit terakhir namun hingga pertandingan usai, tidak ada gol bersarang di kedua tim. Skor Indonesia vs Vietnam di babak kedua final Piala AFF U-23 masih 0-0.

Pada babak pertambahan waktu menit 111, Indonesia sempat mendapat dua peluang emas lewat Ramadhan Sananta dan Frengky Misa, namun kiper Vietnam, Quan Van Chian bergerak cepat guna mencegah gawangnya kebobolan.

Pertandingan Indonesia vs Vietnam di final Piala AFF akhirnya harus ditentukan lewat babak adu penalti karena tidak ada gol hingga laga usai.

Indonesia harus menerima nasib menjadi runner up setelah kalah 5-6 lewat drama adu penalti. Ernando Ari yang  menjadi algojo keenam gagal menjebol gawang Vietnam.

Susunan Pemain Indonesia vs Vietnam, Final Piala AFF U-23:

Timnas Indonesia U-23: Ernando Ari; Robi Darwis, Kadek Arel, Muhammad Ferarri, Alfeandra Dewangga, Haykal Alhafiz; Rifky Dwi Septiawan, Arkhan Fikri, Beckham Putra, Muhammad Ragil, Abdul Rahman.

Vietnam U-23: Quan Van Chian; Luong Duy Cuong, Ngueyn Ngoc Thang, Tran Nam Hai, Nguyen Duc Viet; Dinh Xuan Tien, Khuat Van Khang, Nguyen Minh Quang, Vo Hoang Minh Khoa, Phaem Dinh Duy; Nguyen Quoc Viet.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : Bisnis.com

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Berita Lainnya

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

BPJS Ketenagakerjaan Tingkatkan Sinergi PLKK untuk Pelayanan Kecelakaan Kerja yang Lebih Cepat

News
| Sabtu, 23 November 2024, 05:57 WIB

Advertisement

alt

Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism

Wisata
| Selasa, 19 November 2024, 08:27 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement