Arab Saudi Jor-joran Datangkan Bintang Sepakbola, Pemain Top Dunia Dikontrak Mahal dan Dimanjakan Fasilitas Mewah
Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Pemain sepak bola dan golf profesional berbondong-bondong ke Arab Saudi. Membuat kompetisi olahraga dengan para pemain top dunia diduga menjadi cara Arab Saudi menyiapkan perekonomian selain mengandalkan minyak Bumi.
Bermula dari transfer pemain sepak bola asal Portugal, Cristiano Ronaldo, yang gaji mencapai 200 juta euro atau sekitar Rp3,3 triliun, beberapa pemain Eropa lainnya juga menyusul. Nilai transfer dan gaji para pemain ini juga selangit. Sebut saja Sadio Mane, Karim Benzema, sampai Neymar Junior.
Advertisement
Banyaknya bintang sepak bola yang bermain di Liga Arab Saudi membuat banyak mata tertuju pada negara yang terkenal masyarakatnya kaya-kaya tersebut. Pengamat Sepak Bola Timur Tengah, Wael Jabir, mengatakan apabila penggemar sepak bola di Arab Saudi semakin antusias dan semangat dengan datangnya para pemain asing ini.
BACA JUGA : Penerbangan Perdana Rute YIA-Jeddah Dibuka, Kini Umroh dari Jogja Tanpa Transit
"Kegembiraan yang luar biasa, terutama di kalangan penggemar klub-klub yang menerima investasi. Ada sedikit kekecewaan dan frustasi bagi para penggemar klub yang bukan bagian dari kesepakatan (tidak mendatangkan para pemain top), tetapi selain itu, banyak kegembiraan di antara mereka," katanya, dikutip dari The Athletic.
Tidak hanya dalam sepak bola, Arab Saudi juga menggelar LIV Golf Tour, seri turnamen golf internasional. Setidaknya tujuh pegolf profesional dunia yang masih aktif bermain sudah hijrah mengikuti turnamen tersebut.
Beberapa orang menilai LIV Golf sebagai tempat ‘mencuci’ kesalahan Arab Saudi dalam soal hak asasi manusia dan sejenisnya. Pihak lain menilai langkah ini sebagai cara Saudi dalam menaikkan citra positifnya di mata dunia.
LIV Golf awalnya ditolak para legenda seperti Greg Norman dan Tiger Woods, tapi akhirnya terselenggara juga, karena pegolf-pegolf besar lainnya seperti Dustin Johnson, Bryson DeChambeau dan Brooks Koepka mengikutinya. Apalagi nilai hadiahnya lebih dari dua kali lipat yang ditawarkan PGA Tour.
Kini, ada wacana menyatukan LIV Golf dengan PGA Tour dan European Tour. Perkembangan ini kian membuktikan sulit melawan kekuatan uang Arab Saudi, yang sama sulitnya dengan mengimbangi tekad Saudi dalam memberi warna baru kepada olahraga global.
Olahraga memang menjadi bagian dari banyak proyek modernisasi Arab Saudi melalui Saudi Vision 2030. Penguasa de facto mereka, Pangeran Muhammad bin Salman (MBS), menginginkan Saudi yang lebih modern, terbuka, dan tak hanya menggantungkan diri kepada minyak. Pariwisata dan olahraga adalah dua dari banyak sektor yang dibidik pangeran muda itu.
Upaya agresif Arab Saudi dalam menghadirkan turnamen-turnamen besar, menyamai turnamen besar yang sudah ada, menjadi cara mereka memikat olahragawan global agar berkompetisi di Arab Saudi. Dan sejauh ini banyak yang tertarik dan membuahkan hasil positif.
Menurut laporan The Guardian pada 8 Juni 2023, tahun depan Saudi diprediksi meraup keuntungan 3,3 miliar dolar AS dari acara-acara besar olahraga. Angka itu 8 persen lebih besar ketimbang nilai 2018 yang mencapai 2,1 miliar dolar AS. Salah satunya pegolf Rory McIlroy yang menilai Arab Saudi tidak akan berhenti meramaikan panggung dan industri olahraga global.
"Pada akhirnya uang yang berbicara," kata McIlroy.
LIV Golf didanai oleh Public Investment Fund (PIF), yang juga pemilik klub Liga Inggris Newcastle dan empat klub besar Arab Saudi yaitu Al Ittihad, Al Ahli, Al Hilal, dan Al Nassr.
Menoleransi Aturan Dalam Negeri
Arab Saudi sebagai negara Islam memiliki aturan yang tergolong ketat, salah satunya tidak membolehkan pasangan yang bukan suami-istri tinggal serumah. Namun aturan ini seakan bisa dikompromi saat Cristiano Ronaldo bersedia pindah dan tinggal di Arab Saudi.
Dia membawa kekasih, Georgina Rodriguez, serta anak-anaknya ke Arab Saudi. Dalam statusnya, Ronaldo dan Georgina masih bertunangan. Meski seharusnya mereka tidak boleh serumah, namun sudah ada kesepakatan dalam kontrak perpindahan Ronaldo ke klub Al Nassr.
BACA JUGA : Cristiano Ronaldo Effect, Neymar Resmi Gabung klub Arab Saudi Al-Hilal
Dikutip dari Sportbible, pemerintah Arab Saudi ‘tutup mata’ dengan situasi Ronaldo dan Georgina yang notabene pendatang. "Meskipun aturan tetap melarang kohabitasi (tinggal serumah) tanpa status pernikahan, pemerintah saat ini tutup mata dan melakukan persekusi kepada siapapun," kata seorang pengacara yang tak ingin diungkapkan namanya.
Toleransi juga pada aspek dibolehkannya Ronaldo untuk menggelar pesta maupun mengonsumsi alkohol. Sama seperti aturan tinggal serumah, konsumsi alkohol termasuk yang dilarang di Arab Saudi.
Daftar transfer pemain sepak bola yang pindah ke Liga Arab Saudi tahun 2023:
Cristiano Ronaldo (dari Manchester United ke Al Nassr)
Karim Benzema (dari Real Madrid ke Al Ittihad)
N'Golo Kante (dari Chelsea ke Al Ittihad)
Ruben Neves (dari Wolverhampton ke Al Hilal)
Kalidou Koulibaly (dari Chelsea ke Al Hilal)
Edouard Mendy (dari Chelsea ke Al Ahli)
Marcelo Brozovic (dari Inter Milan ke Al Nassr)
Jota (dari Celtic ke Al Ittihad)
Roberto Firmino (dari Liverpool ke Al Ahli)
Sergej Milinkovic-Savic (dari Lazio ke Al Hilal)
Seko Fofana (dari Lens ke Al Nassr)
Alex Telles (dari Man United ke Al Nassr)
Malcom (dari Zenit ke Al Hilal)
Jordan Henderson (dari Liverpool ke Al Ittifaq)
Moussa Dembele (dari Lyon ke Al Ittifaq)
Jack hendry (dari Brugge ke Al Ittifaq)
Riyad Mahrez (dari Man City ke Al Ahli)
Allan Saint-Maximin (dari Newcastle ke Al Ahli)
Fabinho (dari Liverpool ke Al Ittihad)
Sadio Mane (dari Bayern Munchen ke Al Nassr)
Franck Kessie (dari Barcelona ke Al Ahli)
Neymar (dari PSG ke Al Hilal)
Fasilitas untuk pemain sepak bola di Arab Saudi.
Setiap pemain memiliki keistimewaan masing-masing, sesuai dengan kontrak dengan klub. Ini adalah contoh fasilitas yang dimiliki oleh Neymar Junior:
1. Kontrak dua musim dengan gaji total 160 juta Euro atau setara Rp 2,6 triliun.
2. Neymar akan mendapat bonus apabila Al Hilal menang dengan nilai 80.000 Euro atau setara Rp 1,3 miliar.
3. Neymar akan mendapat bonus sebesar 500.000 Euro atau setara Rp 8,3 miliar untuk setiap postingan di sosial medianya yang mempromosikan Arab Saudi.
4. Fasilitas berupa pesawat pribadi yang bisa dipakai Neymar ke mana saja serta mansion mewah beserta staf.
5. Bebas konsumsi alkohol dan mengadakan pesta.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Anies Baswedan Diprediksi Mampu Dongkrak Elektabilitas Pramono Anung-Rano Karno
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Jalur Trans Jogja ke Sejumlah Mall dan Kampus di Jogja
- Jadwal SIM Keliling Bantul Kamis 21 November 2024: Di Polsek Srandakan
- Jadwal Pemadaman Listrik di Kota Jogja, Sleman, Bantul dan Gunungkidul, Kamis 21 November 2024, Cek Lokasi Terdampak di Sini
- Jadwal SIM Keliling Gunungkidul Kamis 21 November 2024
- Top Ten News Harianjogja.com, Kamis 21 November 2024, Mary Jane hingga Jogja Planning Gallery
Advertisement
Advertisement