Advertisement
MU Dipermalukan Crystal Palace di Old Trafford

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA-Manchester United dipermalukan tamunya, Crystal Palace dengan skor 0-2 dari dalam lanjutan pertandingan Liga Inggris pekan ini, Minggu (2/2/2025) malam WIB di Old Trafford.
Dua gol Crystal Palace dipersembahkan oleh Jean-Philippe Mateta. Meski tampil dominan dalam hal penguasaan bola di hadapan pendukungnya, Setan Merah tetap tak berkutik menghadapi tim tamu.
Advertisement
Penguasaan bola MU mencapai 66 persen dengan 15 tembakan, tetapi hanya dua yang mengarah ke gawang. Di sisi lain, Crystal Palace tampil lebih efektif meski hanya memiliki 34 persen penguasaan bola. Tim tamu melepaskan 11 tembakan dengan tiga di antaranya tepat sasaran.
Selain menguasai jalannya pertandingan, akurasi umpan MU mencapai 85 persen, jauh lebih baik dibandingkan Palace yang hanya 68 persen.
Jalannya Pertandingan
Sejak menit pertama berlangsung, Manchester United langsung mengambil inisiatif serangan. Sejumlah peluang muncul namun tidak dapat dikonversi menjadi gol. Ini disebabkan lini depan MU tumpul.
Babak pertama berakhir tanpa gol, meski MU menciptakan sejumlah peluang. Kobbie Mainoo nyaris mencetak gol lebih awal, tetapi tembakannya membentur tiang gawang. Adapun Crystal Palace mengandalkan Jean-Philippe Mateta yang juga hampir membuka keunggulan bagi tim tamu pada babak pertama.
Di babak kedua, tepat pada menit ke-64,
Crystal Palace akhirnya memecah kebuntuan. Gawang Andre Onana jebol oleh sepakan keras dari Jean-Philippe Mateta. Skor 0-1 untuk keunggulan tim tamu.
Tak ingin dipermalukan di hadapan pendukungnya, MU terus berusaha membalas Crystal Palace. Namun serangan mereka tidak cukup efektif untuk menembus lini pertahanan Palace.
Keasyikan menyerang, Palace yang kembali mencetak gol di menit ke-89. Gol lagi-lagi lahir dari Mateta, yang memastikan kemenangan 2-0 bagi tim tamu.
Hingga peluit panjang babak kedua berakhir, Setan Merah gagal mencetak gol. MU harus menerima kekalahan menyakitkan di kandang sendiri.
Selain gagal memanfaatkan tujuh tendangan sudut yang mereka dapatkan, MU juga lebih sering terkena pelanggaran dengan total 12 kali, dibandingkan Palace yang melakukan 14 pelanggaran.
Dua kartu kuning diberikan kepada pemain MU, sementara tim tamu hanya menerima satu kartu kuning.
Kekalahan ini menjadi pukulan telak bagi MU yang harus segera bangkit untuk menghindari kehilangan poin lebih banyak di Liga Inggris. Sementara itu, Crystal Palace meraih kemenangan penting dan membawa pulang tiga poin dari Old Trafford
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Kantor Kepresidenan: Reshuffle KabinetSepenuhnya Kewenangan Presiden Prabowo
Advertisement

Liburan ke Garut, Ini Lima Tempat Wisata Alam Tersembunyi yang Layak Dinikmati
Advertisement
Berita Populer
- Realisasi Investasi Kota Jogja Triwulan IV/2024 Capai Rp60,8 Miliar, Industri Makanan Merajai
- RSU Queen Latifa Punya Layanan Secretome dan Stem Cell, Bikin Wajah Cerah hingga Sembuhkan Radang Sendi
- Meski Ada Pemangkasan, Bupati Terpilih Gunungkidul Tetap Siap Wujudkan Janji Kampanyenya
- Halim-Aris Sebut Program Prioritas Menyesuaikan Anggaran
- Bikin Rusuh di Wisata Watu Paris, WNA Cina Dideportasi
Advertisement
Advertisement