Advertisement
Cetak Dua Gol ke Gawang Persib, Ini Kata Fandi Eko Utomo

Advertisement
Harianjogja.com, GIANYAR - Fandi Eko Utomo meledak. Dua gol yang dia ciptakan dalam laga melawan Persib di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Sabtu (20/10/2018). Gol keduanya, pada menit ke-77, membuat Persebaya unggul 3-1. Sekaligus merontokkan mental Persib.
Gol pertamanya pada menit ke-42 juga mengangkat mental skuad Green Force. Gol sundulan menerima umpan Ruben Sanadi itu membuat Persebaya kembali unggul 2-1. Setelah sebelumnya Persib menyamakan kedudukan melalui Febri Hariyadi.
Advertisement
”Gol ini untuk Persebaya, untuk Bonek,” kata Fandi seusai pertandingan, dikutip dari laman Persebaya.
”Bonek selalu memberikan di mana pun kami berada. Suara kalian dari luar stadion membuat kami lebih bersemangat,” lanjutnya.
Memang, meski berstatus tanpa penonton, cukup banyak Bonek yang datang ke Stadion I Wayan Dipta. Nyanyian mereka dari luar stadion terdengar cukup nyaring di lapangan.
”Buat teman-teman Bonek, mari kita tunjukkan sebagai suporter yang militan dan tertib,” lanjutnya.
Dua gol melawan Persib membuat Fandi mengoleksi tiga gol musim ini. Satu gol sebelumnya juga dicetak dalam laga melawan Persib di Gelora Bung Tomo.
Dengan penampilan impresifnya, Fandi sangat mungkin akan menjadi pilihan utama Djanur dalam pertandingan berikut di posisi attacking midfielder. Menggantikan posisi Robertino Pugliara yang harus menepi sampai akhir musim karena cedera. Tembakan kerasnya dari luar kotak penalti yang berbuah gol ketiga Persebaya tadi malam, bisa menjadi solusi ketika lawan menumpuk pemain bertahan.
”Kemenangan ini adalah buah perjuangan keras semua pemain,” tutupnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Menteri PU Targetkan 66 Sekolah Rakyat Dapat Diresmikan Prabowo Juli 2025
Advertisement

Jembatan Kaca Seruni Point Perkuat Daya Tarik Wisata di Kawasan Bromo
Advertisement
Berita Populer
- Petugas BPBD Bantul Evakuasi Pekerja yang Tersengat Listrik di Banguntapan
- Belasan Peserta Seleksi PPPK Tahap II di Sleman Gugur Tanpa Lalui Seleksi Kompetensi
- Pria Paruh Baya Tersengat Listrik Saat Tengah Bekerja di Banguntapan Bantul
- Pembangunan Jalan Alternatif Sleman-Gunungkidul Segmen B Segera Dimulai, Pagu Rp73 Miliar
- Luncurkan SPPG di Tridadi Sleman, Menko Muhaimin Ungkap Efek Berantai Bagi Masyarakat
Advertisement