Advertisement
Semifinal Copa del Rey Hadirkan El Clasico, Real Madrid dan Barcelona Bertemu 5 Kali Musim Ini

Advertisement
Harianjogja.com, SOLO — Hasil drawing semifinal Copa del Rey 2022-2023 mempertandingkan partai El Clasico alias Real Madrid vs Barcelona di empat besar.
Drawing semifinal Copa del Rey dilakukan di Las Rozas, Spanyol, pada Senin (30/1/2023).
Advertisement
Hasilnya, partai El Clasico antara Real Madrid dan Barcelona akan tersaji pada semifinal Copa del Rey 2022-2023.
Laga ini akan menjadi bentrokan ketiga Real Madrid dan Barcelona musim ini. Pada dua pertemuan sebelumnya, kedua tim meraih hasil sama baiknya.
Pertemuan pertama di Liga Spanyol alias La Liga, Real Madrid menang dengan skor 3-1. Barcelona membalas di ajang Piala Super Spanyol dengan melibas rival abadinya itu dengan skor serupa.
BACA JUGA: El Clasico, Xavi Ball Bawa Barca Bantai Madrid di Bernabeu
Adapun semifinal Copa del Rey lainnya akan mempertemukan Osasuna vs Athletic Bilbao.
Jika sesuai jadwal, leg pertama semifinal Copa del Rey akan digelar di Santiago Bernabeu, markas Real Madrid, pada 1 Maret mendatang. Sementara leg kedua akan berlangsung di Camp Nou pada 5 April.
Jadwal itu masih bisa berubah mengingat Real Madrid akan tampil di Piala Dunia Antarklub pada 1 hingga 11 Februari di Maroko.
Pertemuan lainnya antara Real Madrid dan Barcelona akan terjadi pada 19 Maret mendatang di putaran kedua Liga Spanyol. Kali ini Blaugrana yang akan jadi tuan rumah.
Jadwal dan Hasil El Clasico
- 16 Oktober 2022: Real Madrid 3-1 Barcelona - Liga Spanyol
- 16 Januari 2023: Real Madrid 1-3 Barcelona - Piala Super Spanyol
- 1 Maret 2023: Real Madrid vs Barcelona - Leg 1 Semifinal Copa del Rey
- 19 Maret 2023: Barcelona vs Real Madrid - Liga Spanyol
- 5 April 2023: Barcelona vs Real Madrid - Leg 2 Semifinal Copa del Rey
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Pagi Ini Ada Demo Bela Palestina di Depan Kedubes Amerika Serikat
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Gunungkidul Siapkan Vaksinasi Antraks di Bulan Ini, Ini Sasaran Ternak Jadi Prioritas
- Pemkab Sleman Raih Predikat WTP 14 Kali Berturut-turut
- Muhammadiyah Bangun Padepokan Tapak Suci Senilai Rp18 Miliar, Dilengkapi Fasilitas Olahraga hingga Penginapan
- Libur Panjang Paskah, 21.400 Penumpang KA Jarak Jauh Tiba di Stasiun Daop 6 Yogyakarta
- Konsumen Diminta Cermat Berinvestasi dalam Bentuk Emas
Advertisement