10 Laga Tak Pernah Menang, PSS Akhirnya Pecah Telur dengan Pelatih Baru
Advertisement
Harianjogja.com, SLEMAN—Puasa kemenangan PSS Sleman akhirnya usai setelah berhasil menang atas PS Barito Putera, Minggu (27/11/2023). Debut Risto Vidakovic sebagai pelatih PSS Sleman berakhir manis setelah membawa menang PSS 2-1 PS Barito Putera.
Setelah 10 laga tanpa kemenangan PSS berhasil dipecahkan oleh Risto Vidakovic di pertandingan perdananya. Risto yang datang di jeda internasional melakukan adaptasi cepat dalam racikan skuat Super Elang Jawa.
Advertisement
Di awal laga, Risto mengaplikasikan formasi 4-4-1-1 dengan Bustos yang berdiri di belakang Hokky dan manaruh Ayoub ke posisi gelandang. Hasilnya tiga pemain ini akhirnya menjadi kunci kemenangan PSS dalam duel malam Barito.
Gol pertama PSS dicetak melalui skema set piece kerja sama Bustos dan Ayoub. Bustos yang melepas umpan di sisi kiri pertahanan Barito disambut tandukan melintir Ayoub di tuang jauh. Bola tandukan Ayoub melesat ke jala gawang Barito. Skor 1-0 untuk keunggulan tim tuan rumah.
Di babak kedua, Barito mencoba menyamakan kedudukan. Namun Laskar Antasari kesulitan menciptakan peluang di sepertiga akhir lapangan Sleman. Rapatnya barisan pertahanan PSS yang dikawal oleh Thales, Bayu, Nurdiansyah dan Abduh kokoh mementalkan serangan-serangan Barito.
Situasi ini dimanfaatkan PSS dengan memasukan dua legiun asing anyarnya Elvis Kamsoba pada menit ke-63 dan Ajak Riak di menit ke-69. Masuknya Riak membuat Hokky bermain lebih melebar ke sayap kanan.
Hasilnya pada menit ke-70 Hokky Caraka yang tidak terkawal berhasil melesatkan tendangan keras ke gawang Barito. Kiper PS Barito Putera, Ega Rizky tak mampu menepis bola tendangan Hokky yang akhirnya mengubah skor menjadi 2-0 untuk keunggulan Sleman.
Meski tak memiliki postur yang begitu tinggi yakni berkisar 164 senti, pergerakan Elvis begitu lincah di sisi kiri PSS. Gol yang dicetak Hokky juga berawal dari pergerakan Elvis sebelum akhirnya Abduh melepaskan umpan ke arah Hokky yang diselesaikan dengan sebuah gol.
Debut dua pemain baru PSS, Elvis dan Riak nyaris sempurna. Keduanya berkali-kali membuat kesalahan lini pertahanan Barito. Seperti momen di menit ke-80 saat Elvis melepaskan umpan tusukan ke arah kotak penalti Barito. Riak yang berdiri bebas melakukan tendangan ke gawang Ega. Sayangnya bola masih membentur mistar gawang dan kembali keluar.
PSS yang unggul dua gol, justru kecolongan gol di menit ke-84. Pertahanan Sleman yang sedikit kendor dimanfaatkan pemain Barito untuk melepaskan sejumlah serangan. Eksel Runtukahu yang memanfaatkan bola muntah tepisan Phintus berhasil menjebloskan gol ke gawang PSS. Skor 2-1 Barito memperkecil ketertinggalan.
BACA JUGA: Bantah Elektabilitas Anjlok, Ganjar: Tidak, Kami Punya Survei Internal
Namun hingga laga usai skor tidak berubah. PSS Sleman berhasil menorehkan kemenangan pertamanya setelah 10 laga tanpa kemenangan. Kemenangan ini membuat PSS naik ke peringkat 13 klasemen dengan torehan 23 poin sementara sang tamu harus tetap bertahan di posisi 7 dengan lokasi 28 poin.
Sudah Yakin
Sehari sebelum laga digelar, Pelatih anyar PSS Sleman, Risto Vidakovic yakin timnya bisa bermain bagus jika mampu menjaga atmosfer positif dalam tim. "Jika kita dapat bisa bermain dengan atmosfer yang sama besok, saya pikir besok kita bisa menunjukkan permainan terbaik," kata Risto, Sabtu (25/11/2023).
Risto juga mengatakan anak asuhnya harus bermain sebagai tim dan bekerja keras Mila ingin meraih kemenangan atas Laskar Antasari.
"Hal yang paling penting seperti yang saya katakan sebelumnya adalah untuk berjuang untuk tim, untuk klub. Menjadi satu, bermain sebagai tim, bekerja keras 90 menit untuk mendapatkan tiga poin besok," ujarnya.
Di kubu lainnya, Barito Putera juga membidik tiga poin. Pelatih PS Barito Putera, Rahmad Darmawan datang ks Sleman dengan membawa 20 pemain terbaiknya. Di antara nama-nama itu RD membawa legiun asing barunya Devid Santana de Silva ke Stadion Maguwoharjo yang sempat dimainkan di penghujung laga. Namun Devid belum mampu menyelamatkan Laskar Antasari dari kekalahan di Stadion Maguwoharjo.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Heroe-Pena Optimistis Kantongi 40 Persen Kemenangan
- Jadwal Terbaru KRL Solo-Jogja Jumat 22 November 2024: Berangkat dari Palur Jebres, Stasiun Balapan dan Purwosari
- Program WASH Permudah Akses Air Warga Giricahyo
- Jadwal SIM Keliling Gunungkidul Jumat 22 November 2024
- Jadwal SIM Keliling Ditlantas Polda DIY Hari Jumat 22 November 2024: Di Kantor Kelurahan Godean
Advertisement
Advertisement