Advertisement
Lionel Messi Terpilih sebagai Pemain Terbaik Major League Soccer 2024

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Lionel Messi, Kapten klub Inter Miami terpilih sebagai pemain terbaik di Liga Sepak Bola Amerika Serikat Major League Soccer (MLS) atau Landon Donovan MLS Most Valuable Player 2024.
"Sebuah kehormatan bisa menerima penghargaan ini. Saya senang berada di klub setiap hari. Saya bahagia tinggal di kota ini, di klub yang terus berkembang," ujar Messi, dikutip dari laman Inter Miami di Jakarta, Sabtu (7/12/2024).
Advertisement
Messi, eks bintang Barcelona dan Paris Saint-Germain yang disebut-sebut sebagai salah satu pesepak bola terbaik yang pernah ada di dunia, menjadi pemain Inter Miami pertama yang menerima gelar pemain terbaik MLS.
Gelar pemain terbaik MLS didapatkan Messi setelah dirinya mengumpulkan suara terbanyak dari media, pemain dan klub-klub MLS.
Rinciannya, Messi mendapatkan 40,83 suara dari pemain, lalu 43,20 suara dari media dan 31,25 suara dari pihak klub. Jika diakumulasi, maka rata-rata suara yang memilih Messi adalah 38,43 persen.
Persentase rata-rata total suara Messi lebih tinggi daripada Cucho Hernandez (Colombus Crew) yang berada di peringkat kedua (33,70 persen).
Pencapaian Messi di Inter Miami di MLS sepanjang musim 2024 memang sarat rekor. Pada musim tersebut, pesepak bola yang kini berusia 37 tahun itu mencatatkan namanya sebagai pencetak gol terbanyak Inter Miami sepanjang sejarah dengan 33 gol, melampaui 32 gol milik rekannya Leonardo Campana.
BACA JUGA: Warisan Budaya Tak Benda Indonesia Diakui UNESCO dari Jamu, Reog hingga Kebaya
Kemudian, Messi menjadi pemain MLS dengan kontribusi gol (gol dan assist) terbanyak pada tahun 2024 yaitu dengan 20 gol dan 16 assist. Kontribusi gol tersebut menjadi yang terbanyak kelima sepanjang sejarah MLS.
Rata-rata kontribusi gol Messi per laga yang mencapai 2,18 pada musim 2024 pun menjadi yang tertinggi dalam sejarah MLS.
Performa apik Lionel Messi membantu Inter Miami memecahkan rekor poin MLS di musim reguler (74 poin) yang membuat klub tersebut nomor satu di musim reguler MLS dan menerima trofi MLS Supporters' Shield untuk pertama kali dalam sejarah klub.
Inter Miami tercatat hanya satu kalah di musim reguler ketika Messi bermain. Sepanjang musim 2024, Messi enam kali menjadi pemain terbaik pertandingan dan dua kali menjadi pemain terbaik bulanan di MLS. Messi menyamai Carlos Vela (2019) dan Jason Kreis (1999) sebagai pemain yang menerima enam kali gelar pemain terbaik pertandingan pada satu musim.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Percakapan Prabowo dan Donald Trump Terekam, Presiden Mau Ketemu Eric
Advertisement

Thai AirAsia Sambung Kembali Penerbangan Internasional di GBIA
Advertisement
Berita Populer
- Sleman Terima 15.000 Bibit Kelapa Genjah Pandan Wangi dari Kementan
- PKL di Sekitar Jembatan Pandansimo Bakal Ditertibkan
- Video Viral Mobil Tanpa Pengawalan, Ini Tanggapan Sultan HB X
- Pemindahan Pedagang ke Pasar Godean Ditunda, Talang Bocor Jadi Kendala
- Pemkab Kulonprogo Diminta Alokasikan Danais untuk Tekan Kemiskinan
Advertisement
Advertisement