Advertisement
Susul Jepang, Selandia Baru Lolos ke Piala Dunia 2026 Usai Hajar Kaledonia Baru 3-0

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Timnas Selandia Baru lolos ke Piala Dunia 2026, usai mengalahkan Kaledonia Baru dengan skor 3-0 pada babak final Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Oseania di Auckland, Senin (24/3/2025).
Tiga gol Selandia Baru dicetak oleh Michael Boxall di menit ke-61, Kosta Barbarouses menit ke-66 dan Elijah Just di menit ke-80.
Advertisement
Penyerang Selandia Baru, Kosta Barbarouses mengaku sangat bahagia atas kesuksesan All Whites-julukan Timnas Selandia Baru ke Piala Dunia 2026.
"Saya teringat kembali 15 tahun terakhir; saya sangat senang bisa berkontribusi dan membantu tim mencapai tujuan," katanya dikutip dari laman FIFA, Senin (24/3/2025).
BACA JUGA: Kalahkan Bahrain, Jepang Otomatis Lolos Piala Dunia 2026
Hal sama juga diungkapkan oleh bek Selandia Baru, Michael Boxal. Boxal mengaku sempat patah hati, karena timnya selalu gagal lolos ke Piala Dunia.
"Tetapi begitu Piala Dunia diperluas, kami mengharapkan hal ini dari diri kami sendiri. Ini bukan tentang mencapai tujuan, tetapi tentang apa yang kami lakukan saat berada di sana.Jadi akan butuh waktu 15 atau 16 bulan untuk mempersiapkan diri," ungkap Boxal.
Lolosnya Selandia Baru di Piala Dunia kali ini adalah kali ketiga. Sebelumnya, All Whites, ambil bagian di Piala Dunia 1982 dan 2010.
Selain itu, Selandia Baru juga mencatatkan diri sebagai tim kelima yang lolos ke Piala Dunia. Sebelummya, wakil Asia, Jepang memastikan lolos ke Piala Dunia 2026, usai mengalahkan Bahrain dengan skor 2-0 di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, Kamis (20/3/2025) malam. Jepang lolos ke Piala Dunia setelah mengoleksi 19 angka. Sementara tiga tim lainnya yang telah lolos ke Piala Dunia 2026, adalah tuan rumah Amerika Serikat, Meksiko dan Kanada.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Tiga Anggota TNI Diperiksa Terkait Dugaan Penjualan Senjata Api ke KKB
Advertisement

Taman Wisata Candi Siapkan Atraksi Menarik Selama Liburan Lebaran 2025, Catat Tanggalnya
Advertisement
Berita Populer
- BPJS Ketenagakerjaan Kulonprogo Salurkan Bantuan ke Panti Asuhan
- Selama Libur Lebaran 2025, Walhi Yogyakarta Prediksi Potensi 550 Ton Sampah Per Hari
- Jumlah Gepeng di Kulonprogo Meningkat, Satpol PP Rencanakan Razia
- Lebih dari 100 Pekerja di Sebuah Perusahaan Farmasi Belum Terima THR, Disnaker Kulonprogo Lakukan Mediasi
- Pemkab Bantul Tutup Jalur Cinomati untuk Kendaraan Besar
Advertisement
Advertisement