Advertisement
Jadwal Lengkap Timnas Indonesia U-17 di Piala Asia U-17 2025

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Timnas Indonesia U-17 akan melakoni sejumlah pertandingan di Piala Asia U-17 2025 pada 3-20 April 2025. Pada turnamen tersebut, Tim Garuda Asia tergabung dalam Grup C, bersama dengan Korea Selatan U-17, Yaman U-17, dan Afghanistan U-17.
Ketua Umum (Ketum) PSSI, Erick Thohir menargetkan Timnas Indonesia U-17 mampu lolos dari fase grup dan melaju ke Piala Dunia U-17. Sebab, Erick menilai tim besutan Nova Arianto tersebut layak untuk lolos ke Piala Dunia U-17.
Advertisement
“Saya optimistis bisa, maka kalian harus buktikan bahwa memang mampu dan layak tampil di Piala Dunia U17 mendatang,” ujar Erick dikutip dari laman resmi PSSI, Kamis (27/3/2025).
BACA JUGA: Nova Tak Terbebani Target Timnas Indonesia U-17 Lolos Piala Dunia
Sementara untuk bisa lolos dari Grup C, Timnas Indonesia U-17 wajib berada di posisi dua besar. Sebab, apabila masuk dalam dua besar, Timnas Indonesia U-17 tak hanya lolos fase grup, tetapi juga berhasil merebut tiket ke Piala Dunia U-17 2025. Adapun wakil Asia di Piala Dunia U-17 2025, sesuai dari yang ditetapkan adalah sebanyak delapan tim.
Jadwal Lengkap Timnas Indonesia U-17 di Piala Asia U-17 2025:
- Timnas Indonesia U-17 vs Korea Selatan U-17: Jumat 4 April 2025 Pukul 22.00 WIB (Live RCTI)
- Timnas Indonesia U-17 vs Yaman U-17: Senin 7 April 2025 Pukul 22.00 WIB (Live RCTI)
- Timnas Indonesia U-17 vs Afghanistan U-17: Kamis 10 April 2025 Pukul 00.15 WIB (Live RCTI)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Advertisement

Taman Wisata Candi Siapkan Atraksi Menarik Selama Liburan Lebaran 2025, Catat Tanggalnya
Advertisement
Berita Populer
- Jadwal Terbaru KRL Jogja Solo Selama Libur Lebaran, Berlaku Mulai 28 Maret hingga 13 April 2025
- Bertarif Rp11.600. Ini Jadwal Angkutan Shuttle Rute Malioboro-Parangtritis
- Ini Jadwal KRL Solo Jogja dari Stasiun Palur Sampai Tugu Jogja, Khusus Libur Lebaran dari 28 Maret hingga 13 April 2025
- Jadwal KA Prameks Khusus Angkutan Lebaran 2025
- Bisnis Hotel Sedang Tidak Baik-Baik Saja, PHRI Sleman Tetap Gelar Bakti Sosial
Advertisement
Advertisement