Advertisement
Babak Pertama: Penalti Gustavo Bawa Persija Unggul atas Madura United
Logo BRI Super League. / Ist
Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Persija Jakarta menutup babak pertama dengan keunggulan 1-0 atas Madura United pada laga pekan ke-18 Super League 2025/2026 di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (23/1/2026) malam. Gol Macan Kemayoran tercipta melalui eksekusi penalti Gustavo Almeida.
Advertisement
Persija Jakarta langsung tampil menekan sejak awal pertandingan. Peluang pertama hadir pada menit kelima setelah Gustavo Almeida dilanggar Roger Bonet Badia di dekat kotak penalti Madura United. Tendangan bebas yang dieksekusi Maxwell Souza belum membuahkan hasil lantaran bola melambung di atas mistar gawang.
Madura United merespons tekanan tuan rumah dengan permainan disiplin di lini belakang. Roger Bonet Badia mencatatkan penyelamatan penting pada menit ke-13 dengan memotong umpan silang berbahaya yang dilepaskan Dony Tri Pamungkas dari sisi kiri.
Kesempatan emas kembali diperoleh Persija Jakarta pada menit ke-20. Maxwell Souza berdiri cukup bebas di dalam kotak penalti setelah menerima umpan lambung dari rekan setimnya. Namun, terlalu lama mengontrol bola membuat peluang tersebut berhasil digagalkan Ahmad Rusadi.
Witan Sulaeman sempat mendapat momentum mencetak gol setelah memanfaatkan bola liar seusai Maxwell Souza dilanggar. Sayangnya, peluang tersebut belum mampu dikonversi menjadi gol.
Gol pembuka akhirnya tercipta melalui titik putih. Wasit menunjuk penalti pada menit ke-40 setelah Gustavo Almeida dijatuhkan Jorge Ambrosio Mendonça di area terlarang Madura United.
Gustavo Almeida menjalankan tugasnya dengan tenang pada menit ke-43. Sepakan kaki kanannya sukses menaklukkan kiper Madura United dan membawa Persija Jakarta unggul 1-0. Skor tersebut bertahan hingga wasit meniup peluit tanda turun minum.

Susunan pemain:
Persija Jakarta: Carlos Eduardo, Dony Tri Pamungkas, Rio Fahmi, Jordi Amat, Rizky Ridho (C), Thales Lira, Aditya Warman, Allano Brendon Lima, Witan Sulaeman, Maxwell Souza dan Gustavo Almeida.
Madura United: Miswar Saputra Nurdin (PG), Ferian Rizki Maulana, Jorge Ambrosio Mendonça, Nur Diansyah, Roger Bonet Badia, Jordy Hendrik Nicolaus Wehrmann, Kerim Palic, Paulo Oktavianus Sitanggang, Pedro Filipe Tinoco Monteiro, Albertine Joao Pereira, Luiz Marcelo Morais dos Reis
BACA JUGA
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Dito Ariotedjo Diperiksa KPK, Jelaskan Kunker Jokowi ke Arab Saudi
Advertisement
Diawali dari Langgur, Cerita Wisata Kepulauan Kei Dimulai
Advertisement
Berita Populer
- Bantul Perketat Pencegahan TPPO Lewat Koordinasi Lintas Sektor
- Tangkap Ikan Pakai Getah Awali Sedekah Laut di Pantai Wediombo
- Bantul Prioritaskan 14 Titik Krusial Pascabencana Banjir Desember
- Serangan Jamur Embun Tepung, Rusak Produktivitas Melon Petani Ponjong
- Jadwal KRL Solo Jogja, Jumat 23 Januari 2026, Berangkat dari Palur
Advertisement
Advertisement



