Bernardo Tavares Tak Percaya PSM Juara Liga 1 Indonesia
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Pelatih PSM Makassar Bernardo Tavares tak percaya timnya menjadi juara Liga 1 Indonesia musim ini.
PSM Makassar memastikan gelar juara setelah mengalahkan Madura United dengan skor 3-1 pada pekan ke-32 di Stadion Gelora Ratu Pamelingan, Pamekasan, Jumat (31/3/2023) malam.
Advertisement
"Kita menunggu 23 tahun lamanya dan perlu saya tekankan bahwa saya kira tidak ada yang percaya dari awal bahwa kita bisa mencapai ini semua," ucap Bernardo, Sabtu (1/4/2023).
Bernardo mengatakan hasil tersebut jauh dari ekspektasi karena sejak pertama kali kedatangannya, ia sama sekali tidak diberi target untuk meraih gelar juara.
Pelatih asal Portugal itu menjelaskan ia hanya diminta untuk membawa tim lebih baik dibanding musim lalu yang berjuang menghindari zona degradasi hingga pekan akhir Liga 1 2021/22.
"Bisa saya bilang kepada pemain bahwa kesulitan-kesulitan yang kita lalui semuanya atau masa-masa suram yang kita lalui membuat kita kuat," katanya menambahkan.
Kemenangan atas Madura United mengantarkan PSM Makassar kokoh di puncak klasemen sementara Liga 1 Indonesia dengan raihan 72 poin dari 32 pertandingan.
Selain itu, kini torehan poin dari PSM Makassar sudah tidak mungkin dikejar oleh pesaing-pesaing terdekatnya seperti Persib Bandung yang mengumpulkan 59 poin di posisi kedua, dan Persija Jakarta yang mengamankan 57 poin di peringkat ketiga.
Kini PSM Makassar masih menyisakan dua pertandingan tersisa yaitu menghadapi PSIS Semarang dan Borneo FC. Diyakini penyerahan gelar juara untuk klub berjuluk Juku Eja itu akan dilakukan ketika mereka menjamu Borneo FC pada pekan terakhir Liga 1 Indonesia.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Bawaslu Bakal Terapkan Teknologi Pengawasan Pemungutan Suara di Pilkada 2024
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Tarik Uang Taruhan dari 10 Orang, Pemain Judi Online asal Bantul Ditangkap Polisi
- Awasi Masa Tenang, Bawaslu Siagakan Semua Petugas Pengawas
- Selamatkan Petani karena Harga Cabai Anjlok, Pemkab Kulonprogo Gelar Bazar dengan Harga Tinggi
- Kantor Imigrasi Yogyakarta Catat 26.632 Turis Asing Masuk Yogyakarta via YIA pada Agustus-Oktober 2024
- Bawaslu dan KPU Kulonprogo Bersiap Masuki Masa Tenang dan Pemilihan
Advertisement
Advertisement